Sabtu, 12 April 2014

ISTILAH ASAL MASALAH DIKALANGAN AHLI ILMU

‘Ulama’ Faraidh dalam menentukan Asal Masalah dengan cara membandingkan bilangan penyebut dari bagian Ahli Warist.
Ada 4 istilah, yaitu:
1.      At-Tamastul = Saling Menyamai
Dua penyebut yang sama, maka Asal masalah diambil dari penyebut tersebut, contoh:
1/6 dan 1/6, maka Asal Masalahnya = 6
2.      At-Tadakhul = Saling Memasuki
Bilangan Penyebut yang lebih besar dapat habis dibagi oleh bilangan penyebut yang kecil atau bilangan yang lebih besar merupakan kelipatan dari bilangan yang kecil, maka Asal Masalah diambil dari penyebut yang besar, contoh:
1/6 dan 2/3, maka Asal Masalahnya = 6
1/6 dan 1/2, maka Asal Masalahnya = 6
1/4 dan 1/2, maka Asal Masalahnya = 4
1/8 dan 1/2, maka Asal Masalahnya = 8
3.      At-Tawafuq = Saling Mencocoki
Dua bilangan penyebut yang apabila keduanya dibagi dengan bilangan yang sama (beraturan mulai dibagi 1, 2, 3, ...) maka hasilnya merupakan bilangan bulat, contoh:
1/6 dan 1/8, maka Asal Masalahnya = 24
6 dan 4 sama-sama bisa dibagi dengan bilangan 2 (tawafuq fin nishfu) hasilnya 3 dan 4, maka cara menentukan Asal Masalahnya dengan mengalikan bilangan 6 X 4 atau 8 X 3 = 24, bisa juga (6X8):2 yaitu 48:2=24
4.      At-Tabayun = Saling Menjauhi
Dua bilangan penyebut yang apabila keduanya dibagi dengan bilangan yang sama , maka hashil pembagian salah satu bilangan tersebut berupa bilangan pecahan (tidak bulat). Maka cara menentukan Asal Masalahnya dengan mengalikan 2 bilangan penyebut, contoh:
1/2 dan 1/3, maka Asal Masalahnya = 6
1/4 dan 1/3, maka Asal Masalahnya = 12
1/8 dan 1/3, maka Asal Masalahnya = 24

Tidak ada komentar:

Posting Komentar